PRODUKSI JAGUNG MANADO KUNING PADA JARAK TANAM DAN DOSIS PUPUK NITROGEN BERBEDA
DOI:
https://doi.org/10.35791/eug.18.3.2012.4098Abstract
ABSTRACT
Â
Purpose of this study was to determine the effect of different planting distance and different doses of nitrogen fertilizer on production of Manado Kuning corn. The research was conducted in the village of Subdistrict Regency Talikuran, Tompaso District Minahasa Regency from March to July 2012. The results was found that, the height of plant Manado Kuning corn ranged from 2.66 m to 2.81 m. Height lies cob ranged from 1.64 m to 1.80 m. Cob length ranged from 14.17 cm to 15,42 cm. Similarly, different cob diameter of each type was different treatment. The average diameter of ranged from 4.09 cm to 4.34 cm. Effect of plant spacing on cob diameter showed significant differences in spacing of 80 x 20 cm produced diameter cobs, by 4.14 cm; the spacing of 80 x 30 cm resulted in the diameter of 4.28 cm. As with the treatment history of planting, fertilizer treatments showed significant differences of cob diameter, with a fertilizer dose of 100 kg/ha yield maize by 4.09 cm diameter, with a fertilizer dose of 150 kg/ha yield a diameter of 4.20 cm, and the treatment dose of fertilizer 200 kg/ha yield 4.34 cm diameter. The number of lines is not affected by the above two kinds of treatment. Effect of plant spacing on seed weight per cob was, on spacing of 80 x 20 cm produced seed weight of 97.27 g, the spacing of 80 x 30 cm produced seed weight of 109.16 g. Effect of different doses of fertilizer are the dose of 100 kg/ha yield seed weight of 94.18 g, with a dose of 150 kg/ha yield of 99.79 g seed weight, and with a dose of 200 kg/ha yield seed weight of 115.68 g.
Keywords: planting distance, doses of fertilizer
Â
ABSTRAK
Â
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh jarak tanam dan dosis pupuk nitrogen yang berbeda terhadap produksi jagung Manado Kuning. Penelitian dilaksanakan di Desa Talikuran Kecamatan Tompaso Kabupaten Minahasa pada bulan Maret sampai dengan bulan Juli 2012. Hasil penelitian ditemukan bahwa tinggi tanaman jagung Manado Kuning berkisar dari 2,66 m sampai dengan 2,81 m. Tinggi letak tongkol berkisar antara 1,64 m sampai dengan 1,80 m. Panjang tongkol berkisar 14,17 cm sampai dengan15,42 cm. Demikian dengan diameter tongkol berbeda tiap jenis perlakuan. Rata-rata diameter tongkol berkisar 4,09 cm sampai 4,34 cm. Pengaruh jarak tanam terhadap diameter tongkol menunjukan perbedaan yang signifikan, pada jarak tanam 80 x 20 cm menghasilkan diameter tongkol sebesar 4,14 cm, pada jarak tanam 80 x 30 cm menghasilkan diameter sebesar 4,28 cm. Seperti halnya dengan perlakuan jarak tanam, perlakuan dosis pupuk menunjukan perbedaan yang signifikan terhadap diameter tongkol, dengan dosis pupuk 100 kg/ha menghasilkan diameter jagung sebesar 4,09 cm, dengan dosis pupuk 150 kg/ha menghasilkan diameter sebesar 4,20 cm, dan dengan perlakuan dosis pupuk 200 kg/ha menghasilkan diameter 4,34 cm. Jumlah baris tidak dipengaruhi oleh kedua macam perlakuan di atas. Pengaruh jarak tanam terhadap berat biji per tongkol adalah, pada jarak tanam 80 x 20 cm menghasilkan berat biji sebesar 97,27 g, pada jarak tanam 80 x 30 cm menghasilkan berat biji sebesar 109,16 g. Pengaruh perbedaan dosis pupuk adalah; pada dosis 100 kg/ha menghasilkan berat biji 94,18 g, dengan dosis 150 kg/ha menghasilkan berat biji sebesar     99,79 g, dan dengan dosis 200 kg/ha menghasilkan berat biji sebesar 115,68 g.
Kata kunci:Â jarak tanam, dosis pupuk