ANALISIS PERBANDINGAN KUALITAS PRODUK, STRATEGI PROMOSI DAN PERSEPSI KONSUMEN PADA PELANGGAN KARTU SELULER INDOSAT DAN TELKOMSEL (STUDI PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS SAM RATULANGI MANADO)

Authors

  • Veronica Manese Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Sam Ratulangi, Manado, 95115, Indonesia

Keywords:

Kualitas Produk, Strategi Promosi, Persepsi Konsumen

Abstract

Industri telekomunikasi seluler nasional dewasa ini mengalami pertumbuhan yang cukup signifikan dan mengakibatkan tingkat kompetisi yang sangat tinggi. Sebagai usaha untuk  mendapatkan konsumen yang loyal provider seluler harus menyusun strategi di antaranya adalah meningkatkan kualitas produk dan strategi promosi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbandingan kualitas produk, strategi promosi dan persepsi konsumen antara kartu seluler Telkomsel dan Indosat. Populasi dalam penelitian ini adalah pengguna kartu seluler Telkomsel dan Indosat. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 100 responden. Teknik analisis menggunakan Uji Paired Sample T Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara persepsi konsumen Kartu Seluler Telkomsel dan Indosat, terdapat perbedaan yang tidak signifikan antara Kualitas Produk dan Strategi Promosi Kartu Seluler Telkomsel dan Indosat.

Downloads

Published

2016-10-12

Issue

Section

Articles