PENGARUH KOMPENSASI, LINGKUNGAN KERJA FISIK DAN BEBAN KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA PADA BEBERAPA KARYAWAN RESTORAN DI MANADO

Authors

  • Anugerah . Iroth Universitas Sam Ratulangi
  • Victor P.K Lengkong Universitas Sam Ratulangi
  • Lucky O.H Dotulong Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.v6i4.20939

Abstract

Abstrak : Peranan sumber daya manusia sangatlah penting untuk mencapai tujuan perusahaan. hal ini tentunya tidak luput dari berbagai faktor pendukung dalam meningkatkan produktivitas ataupun prestasi kerja karyawan diantaranya seperti kepuasan kerja karyawan, lingkungan kerja, beban kerja dan juga pemberian imbalan yang setimpal dengan kinerja karyawan, di luar gaji yang di terima oleh karyawan yaitu insentif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompensasi, lingkungan kerja fisik dan beban kerja terhadap kepuasan kerja karyawan dengan menggunakan indikator-indikator yang terkandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif-asosiatif yang diperoleh melalui kuesioner ini dibagikan kepada karyawan yang bekerja sebanyak 40 responden. Hasil penelitian dengan menggunakan analisis regresi berganda, hasil menunjukkan bahwa secara simultan kompensasi, lingkungan kerja fisik, dan beban  kerja terhadap kepuasan kerja karyawan memiliki pengaruh yang positif dan signifikan. Secara parsial kompensasi terhadap kepuasan kerja karyawan berpengaruh positif dan signifikan, pengaruh lingkungan kerja fisik terhadap kepuasan kerja karyawan berpengaruh positif dan signifikan, dan beban kerja terhadap kepuasan kerja karyawan berpengaruh negative dan tidak signifikan. Pihak manajemen pada beberapa restoran di manado sebaiknya lebih meningkatkan tujuan organisasi mulai dari kompensasi dan lingkungan kerja dan beban kerja agar tercapainya tujuan organisasi.

 Kata Kunci: kompensasi, lingkungan kerja fisik, beban kerja, kepuasan kerja.

Author Biographies

Anugerah . Iroth, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Victor P.K Lengkong, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Lucky O.H Dotulong, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Downloads

Published

2018-10-08