ANALISIS PENGARUH PEMASARAN HOLISTIK DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DI THE MUKARUMA CAFÉ

Authors

  • Brayen S. Rumengan Universitas Sam Ratulangi
  • Altje L. Tumbel Universitas Sam Ratulangi
  • Yunita Mandagie Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.v8i1.27498

Abstract

Pemasaran memegang kunci keberhasilan dalam menggali, mempertahankan, dan mengembangkan sumber-sumber pendapatan suatu usaha. Berbagai upaya pemasaran dilakukan secara terintegrasi dengan strategi pencapaian tujuan perusahaan. Pemasaran holistik merupakan konsep yang didasarkan pada pengembangan, perancangan dan implementasi program pemasaran yang mengakui keluasan dan interpedensi mereka. kualitas merupakan suatu kondisi dinamis yang berhubungan dengan produk, jasa, manusia, proses, dan lingkungan yang memenuhi atau melebihi harapan. Sebaliknya, definisi kualitas yang bervariasi dari yang kontroversional hingga kepada yang lebih strategik.  Populasi dari penelitian ini adalah para konsumen di The Mukaruma Café  diambil dari jumlah pembelian rata-rata selama 6 bulan terakhir berjumlah 500 orang, dengan menggunakan rumus Slovin diperoleh jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 83. dapat diketahui bahwa dari 3 variabel yang masing- masing variabel memiliki 4 statement items, semua data yang peneliti dapatkan bersifat valid dan reliabel karena nilai rhitung > rtabel dengan tingkat signifikansi dibawah 0.05 dan nilai cornbach alpha yang lebih dari 0.700.The Mukaruma Cafe sebaiknya terus meperhatikan faktor-faktor Pemasaran Holistik dan Kualitas Layanan untuk dapat meningkatkan Keputusan Pembelian. Langkah-langkah yang dapat dilakukan misalnya seperti melakukan evaluasi untuk meningkatkan implementasi terkait faktor-faktor pemasaran holistik. Penelitian selanjutnya sebaiknya melakukan kajian lebih mendalam kepada variabel-variabel pemasaran holistik dan kualitas layanan dalam kaitannya untuk Meningkatkan keputusan pembelian.

 

Kata Kunci: Pemasaran Holistik, Kualitas Pelayanan, Keputusan Pembelian.

Author Biographies

Brayen S. Rumengan, Universitas Sam Ratulangi

Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Altje L. Tumbel, Universitas Sam Ratulangi

Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Yunita Mandagie, Universitas Sam Ratulangi

Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Downloads

Published

2020-01-21