PERAN LINGKUNGAN KERJA, KEMAMPUAN KERJA, DAN KARAKTERISTIK INDIVIDU TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. BUANA FINANCE TBK. CABANG MANADO

Authors

  • Muhammad B. Arifin Universitas Sam Ratulangi
  • Adolfina adolfina Universitas Sam Ratulangi
  • Merinda H. C. Pandowo Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.v8i4.30437

Abstract

Abstrak: Salah satu faktor yang mempengaruhi tingkat keberhasilan suatu perusahaan adalah kinerja karyawannya. Agar aktivitas manajemen berjalan dengan baik, maka perusahaani harus memiliki karyawan yang berpengetahuan dan usaha untuk mengelola perusahaan seoptimal mungkin sehingga kinerja karyawan meningkat. Faktor-faktor yang berpengaruh terhadap kinerja pegawai, diantaranya faktor lingkungan kerja, kemampuan kerja, dan karakteristik individu. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja, kemampuan kerja, dan karakteristik individu terhadap kinerja karyawan pada PT. Buana Finance Tbk. Cabang Manado. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan pada PT. Buana Finance Tbk. Cabang Manado, dengan jumlah sampel 30 orang. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan analisis deskriptif kuantitatif untuk mengetahui sejauh mana pengaruhnya terhadap kinerja karyawan. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa lingkungan kerja, kemampuan kerja, dan karakteristik individu secara simultan dan parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. Buana Finance Tbk.  PT. Buana Finance Tbk. Cabang Manado harus meningkatkan kemampuan kerja karyawan dalam hal menyelesaikan pekerjaan melebihi standar yang ditetapkan dan kemampuan kerja karyawan dalam hal kinerja yang berdampak positif bagi seluruh anggota organisasi. Agar kinerja karyawan terus ditingkatkan, pimpinan PT. Buana Finance Tbk. Cabang Manado perlu meningkatkan kualitas lingkungan kerja. PT. Buana Finance Tbk. Cabang Manado harus meningkatkan kemampuan kerja karyawan dalam hal menyelesaikan pekerjaan melebihi standar yang ditetapkan dan kemampuan kerja karyawan dalam hal kinerja yang berdampak positif bagi seluruh anggota organisasi. Dengan karateristik individu yang baik, karyawan akan semakin mampu untuk menyelesaikan tugas-tugas dan target yang diberikan oleh perusahaan.

 

Kata Kunci:  lingkungan kerja, kemampuan kerja, karakteristik individu, kinerja karyawan

Author Biographies

Muhammad B. Arifin, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Manajemen

Adolfina adolfina, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusaan Manajemen

Merinda H. C. Pandowo, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Manajemen

Downloads

Published

2020-10-01