PENGARUH PENDIDIKAN, PELATIHAN, DAN PENGEMBANGAN KARIR TERHADAP PRESTASI KERJA KARYAWAN PADA HOTEL SINTESA PENINSULA MANADO

Authors

  • Anggi Karen Universitas Sam Ratulangi
  • Bernhard Tewal Universitas Sam Ratulangi
  • Mac Donald B. Walangitan Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.v9i1.33021

Abstract

Prestasi kerja karyawan merupakan hal yang sangat penting dalam perusahaan untuk mencapai tujuannya, sehingga perusahaan melakukan berbagai usaha untuk meningkatkannya. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan potensi sumber daya manusia adalah dengan cara pendidikan, pelatihan, dan pengembangan karir. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pendidikan, pelatihan, dan pengembangan karir secara simultan dan secara parsial berpengaruh terhadap prestasi kerja karyawan pada hotel sintesa peninsula Manado. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan pada hotel sintesa peninsula Manado, dengan jumlah sampel 60 orang. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan analisis deskriptif kuantitatif untuk mengetahui sejauh mana pengaruhnya terhadap prestasi kerja karyawan.  Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa pendidikan, pelatihan, dan pengembangan karir secara simultan dan secara parsial berpengaruh terhadap prestasi kerja karyawan pada Hotel Sintesa Peninsula Manado.  Hotel Sintesa Peninsula Manado hendaknya lebih memberikan perhatian terhadap kesesuaian pemberian pelatihan terhadap karyawan sehingga pelatihan yang dilakukan tepat sasaran dan dapat mendorong pretasi kerja karyawan yang membutuhkan pelatihan. Pemberian pelatihan yang tepat akan mendorong prestasi kerja karyawan dalam melakukan tugasnya.

 

 

Kata Kunci: pendidikan, pelatihan, pengembangan karir, prestasi kerja karyawan

Author Biographies

Anggi Karen, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Manajemen

Bernhard Tewal, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Manajemen

Mac Donald B. Walangitan, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Manajemen

Downloads

Published

2021-03-23