UJI KAUSALITAS BEBERAPA INDEKS SAHAM GLOBAL, HARGA EMAS DAN MINYAK MENTAH DUNIA TERHADAP KINERJA INDEKS HARGA SAHAM GABUNGAN (IHSG) PERIODE 2016-2020

Authors

  • Rifie Yosia Rotinsulu Universitas Sam Ratulangi
  • Marjam Mangantar Universitas Sam Ratulangi
  • Victoria N. Untu Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.v9i3.35879

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh beberapa indeks saham global, harga emas dan minyak mentah dunia terhadap kinerja Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Sebagai salah satu bagian penting dalam roda perekonomian suatu negara adanya indeks saham menjadi acuan para investor baik lokal maupun asing dalam melakukan permintaan dan penawaran transaksi saham mereka dengan harapan memperoleh keuntungan. Pengaruh kinerja indeks saham akan di nilai baik jika hubungan-hubungan luar memberi sentimen positif. Hubungan luar merujuk pada informasi dari indeks-indeks saham global serta pasar komoditas. Dengan melihat pengaruhnya kepada pasar modal Indonesia, indeks saham global yang dipakai yaitu indeks Dow Jones Industrial Average (DJIA) dan indeks Shanghai Stock Exchange (SSE). Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan secara simultan indeks DJIA, SSE, harga emas dan minyak mentah dunia berpengaruh signifikan terhadap kinerja IHSG. Secara parsial indeks DJIA dan harga emas dunia berpengaruh signifikan dan positif terhadap kinerja IHSG, sedangkan indeks SSE dan harga minyak mentah dunia tidak berpengaruh signifikan dan positif terhadap kinerja IHSG.

 

Kata Kunci : Indeks Saham Global, Harga Emas Dunia, Harga Minyak Mentah Dunia, IHSG

Author Biographies

Rifie Yosia Rotinsulu, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Manajemen

Marjam Mangantar, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Manajemen

Victoria N. Untu, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Manajemen

Downloads

Published

2021-09-18