REAKSI PASAR MODAL INDONESIA TERHADAP INVASI RUSIA KE UKRAINA PADA PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DALAM SEKTOR ENERGI BURSA EFEK INDONESIA
DOI:
https://doi.org/10.35794/emba.v11i1.46574Abstract
Pasar modal menjadi entitas yang penting dikarenakan perannya yang menjadi indikator perekonomian bagi suatu negara. Semakin penting eksistensi pasar modal terhadap perekonomian sebuah negara, maka semakin sensitif pasar modal terhadap informasi yang ada, hal ini membuat suatu peristiwa atau kejadian dapat menyebabkan pasar bereaksi terlebih jika peristiwa yang terjadi bisa mempengaruhi ekonomi dan juga kondisi global. Pada 24 Februari 2022 Federasi Rusia melakukan invasi ke Ukraina, dikarenakan invasi ini harga komoditas energi dunia ikut melonjak. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui reaksi pasar modal Indonesia atas Invasi Rusia ke Ukraina diukur dari perbedaan abnormal return, trading volume activity, dan market capitalization sebelum dan sesudah peristiwa. Periode pengamatan dilakukan selama 5 hari sebelum dan 5 hari setelah peristiwa. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan metode komparatif. Metode sampling yang digunakan adalah purposive sampling yang memberikan sample penelitian sebanyak 59 perusahaan pada sektor energi Bursa Efek Indonesia. Hasil dari penelitian ini menunjukan peristiwa invasi Rusia ke Ukraina mengandung informasi yang membuat pasar bereaksi, hal ini dibuktikan dari adanya perbedaan yang signifikan pada variabel abnormal return, trading volume activity, dan market capitalization sebelum dan sesudah peristiwa Invasi Rusia ke Ukraina.
Kata kunci: studi peristiwa, abnormal return, trading volume activity, market capitalization, invasi Rusia.