EVALUASI PENGGUNAAN TANAMAN LANSEKAP DI TAMAN KESATUAN BANGSA (TKB) PUSAT KOTA MANADO

Jemmy Nayoan

Abstract


Taman sudah menjadi bagian tak terpisahkan dari kenyamanan dan keindahan lingkungan. Fungsi taman adalah sebagai estetika, sarana untuk kesehatan, olahraga, interaksi sosial, maupun sebagai sarana pendidikan dan penelitian.  Keindahan taman ditangkap oleh mata dan dirasakan oleh hati. Tujuan penelitian ini adalah melakukan evaluasi terhadap penggunaan tanaman  pada Taman Kesatuan Bangsa (TKB) yang dapat  meminimalkan efek panas dan membentuk keseimbangan lingkungan yang sejuk, nyaman, asri dan tertata. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan analisis deskriptif. Penggunaan elemen lunak tanaman yang dominan dalam disain Taman Kesatuan Bangsa dapat meminimalkan efek panas, karena tajuk pohon akan menahan radiasi sinar matahari yang diteruskan ke bagian bawah tanaman. Proses transpirasi dan oksigen yang dihasilkan oleh tanaman akan merubah iklim mikro sekitar menjadi lebih sejuk dan nyaman

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35793/sabua.v3i1.234

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Alamat redaksi:

Program Studi Perencanaan Wilayah & Kota (PWK), Jurusan Arsitektur, Fakultas Teknik - Universitas Sam Ratulangi, Manado - Sulawesi Utara