MANFAAT JASA LAYANAN PERPUSTAKAAN DALAM MENUNJANG PROSES BELAJAR MAHASISWA FAKULTAS HUKUM UNSRAT
Abstract
Keberhasilan suatu institusi pendidikan dalam menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas harus ditopang dari berbagai segi termasuk didalamnya adalah perpustakaan.
Sesuai dengan eksistensinya perpustakaan perguruan tinggi direncanakan dan dikembangkan untuk dapat membantu pelaksanaan program tridharma perguruan tinggi yaitu pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian pada masyarakat.
Untuk itu upaya peningkatan dalam pemanfaatan jasa layanan perpustakaan dalam rangka menunjang proses belajar mahasiswa harus turut menjadi agenda utama pihak pengelola perpustakaan. Dengan harapan agar benar-benar jasa layanan perpustakaan dapat berperan secara maksimal dalam menujang preses belajar mahasiswa.
Demikian pula tentunya perpustakaan fakultas hukum Universitas Sam Ratulangi sebagai pengemban martabat ilmiah Fakultas Hukum harus menjalankan peran semaksimal mungkin dalam menunjang preses belajar mahasiswa melalui jasa layanan informasi.
Lily Soewarni Bobar Soeharto dalam bukunya yang berjudul pengantar ilmu perpustakaan mengemukakan bahwa perpustakaan adalah sebagai tempat atau wadah dimana buku ditempaíkan untuk keperluan membaca, belajar dan referens (penunjukan).
Dengan demikian dari ketiga batasan diatas ada tiga unsur utama yang terkandung yaitu : dikumpulkan, diatur dan digunakan. Jadi perpustakaan bukan hanya merupakan tempat mengumpulkan buku saja melainkan buku-buku yang ada harus diatur dan digunakan.
Metode penelítian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif. Menurut Jalaluddin Rakhmat (1999 : 24-25) metode ini hanya memaparkan situasi atau peristiwa yng diteliti dengan menggambarkan dan menuliskan objek pada saat yang sama berdasarkan fakta-fakta. Penelitian ini tidak menean atau menjelaskan hubungan, dan tidak menguji hipótesis. Penelitian deskriptif bertujuan untuk : (1) mengumpulkan infonnasi aktual secara rinci yang melukiskan gejala yang ada, (2) mengidentifíkasi masalah atau memeriksa kondisi dan praktek-praktek yang berlaku, (3) membuat perbandingan atau evaluasi, (4) menentukan apa yang dilakukan orang lain dalam menghadapi masalah yang sama dan belajar dan pengalaman mereka untuk menetapkan rencana dan keputusan pada waktu yang akan datang.
Kata Kunci : Jasa, Layanan Perpustakaan, proses belajar mahasiswa
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.