Gambaran penyandang epilepsi berdasarkan ILAE 1989 di Poliklinik Saraf RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado tahun 2014
Abstract
Abstrak: Epilepsy is commonly found in the community. This study aimed to obtain the profile of epileptic patients at Prof Dr. R. D. Kandou Hospital Manado in 2014. This was a descriptive retrospective study using data of Department of Medical Record Prof. Dr. R. D. Kandou Hospital Manado 2014. The results showed that there were 144 subjects that fulfilled the criteria; 81 (56.3%) of them were males. Most of them were at the age 15-24 years, had profession as students, and were diagnosed as temporal lobe epilepsy EEG was performed on 35 subjects; 13 of them had lesion in the temporal lobes. Nearly half of the subjects were treated with phenytoin.
Kata kunci: epilepsi, temporal, phenytoin
Abstrak: Epilepsi merupakan penyakit yang sering ditemukan di masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran penyandang epilepsi di RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado pada tahun 2014. Jenis penelitian ini deskriptif retrospektif dengan memanfaatkan data dari Bagian Rekam Medik RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado tahun 2014. Hasil penelitian memperlihatkan sebanyak 144 subjek yang memenuhi kriteria penelitian. Terdapat 81 subjek (56,3%) berjenis kelamin laki-laki. Golongan usia terbanyak ialah 15-24 tahun, sebagian besar berprofesi sebagai pelajar/mahasiswa, dan paling banyak terdiagnosis sebagai epilepsi lobus temporal. EEG dikerjakan pada 35 subjek; sebanyak 13 subjek memiliki letak lesi di lobus temporal. Hampir setengah dari keseluruhan subjek menggunakan terapi phenytoin.
Kata kunci: epilepsi, temporal, phenytoin
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.35790/ecl.v4i1.11695
Refbacks
- There are currently no refbacks.