EVALUASI PENGENDALIAN INTERNAL DALAM PELAKSANAAN SISTEM DAN PROSEDUR PENGELUARAN KAS PADA DINAS KOPERASI DAN UMKM SULAWESI UTARA

Greivy Panambunan, Jantje J. Tinangon

Abstract


Pengeluaran kas pada instansi pemerintahan memiliki sistem dan prosedur yang mengatur mekanisme pengeluaran kas tersebut. Sistem akuntansi pengeluaran kas pada umumnya sebagai organisasi formulir, catatan dan laporan yang dibuat untuk melaksanakan kegiatan pengeluaran baik dengan cek maupun dengan uang tunai untuk mempermudah setiap pembiayaan pengelolaan perusahaan. Tujuan penelitian adalah untuk mengevaluasi pengendalian internal dalam pelaksanaan sistem dan prosedur pengeluaran kas pada Dinas Koperasi dan UMKM Sulawesi Utara. Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian adalah pengendalian internal dalam penerapan sistem dan prosedur pengeluaran kas di Dinas Koperasi dan UMKM Sulawesi Utara telah sesuai dengan aturan. Sebaiknya kinerja dan disiplin Sumber Daya Manusia di Dinas Koperasi dan UMKM Sulawesi Utara terus dipertahankan dan diterapkan dalam menjalankan tugas dan fungsi sebagai pelayan masyarakat.

Kata kunci : pengendalian internal, pelaksanaan sistem, pengeluaran kas

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35794/emba.4.1.2016.11833

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.