PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN LINGKUNGAN KERJA DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. SUMBER USAHA SARANAJAYA MANADO
Abstract
Abstrak: Perkembangan ilmu dan teknologi merupakan suatu proses dimana orang-orang akan terikat dari segi kehidupan. Sumber daya manusia mempunyai peranan untuk keefektifan berjalannya kegiatan dan menjadi penunjang atas kemajuan suatu perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah gaya kepemimpinan, lingkungan kerja dan budaya organisasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah asosiatif. Jumlah responden diambil sebanyak 35 responden. Teknik analiis yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan menggunakan perangkat luna SPSS versi 23. Hasil penelitian menunjukan bahwa: Secara simultan gaya kepemimpinan, lingkungan kerja, dan budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Secara Parsial gaya kepemimpinan dan lingkungan kerja berpengaruh positif namun tidak signifikan dan budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan. Sebaiknya PT. Sumber Usaha Saranajaya Manado membenahi lingkungan kerja yang ada, serta meningkatkan kepemimpinan yang ada agar berdampak terhadap kinerja karyawan .
Kata Kunci: gaya kepemimpian, lingkungan kerja, budaya organiasi, kinerja karyawan
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.35794/emba.v6i4.21033
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.