PENGARUH PENGALAMAN KERJA DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN RUMAH MAKAN DI MANADO

Rattu Andrey R. H, . . Adolfina, Yantje . Uhing

Abstract


Abstrak: Kinerja karyawan merupakan hasil kerja yang dicapai seseorang dalam melaksanakan tugas-tugas yang dibebankan untuk mencapai target kerja. Karyawan dapat bekerja dengan baik bila memiliki kinerja yang tinggi sehingga dapat menghasilkan kerja yang baik. Kurangnya pengalaman kerja yang dimiliki akan berpengaruh pada kinerja karyawan. Pengalaman kerja berkaitan dengan pengembangan karir karena dengan memiliki banyak pengalaman kerja akan membantu seseorang dalam menyelesaikan tugasnya tanpa perlu menunggu perintah. Salah satu hal yang harus jadi perhatian utama perusahaan adalah mengenai bagaimana menjaga dan megelola motivasi karyawan dalam bekerja agar selalu fokus pada tujuan perusahaan. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pengalaman kerja dan motivasi secara simultan dan secara parsial terhadap kinerja karyawan rumah makan di Manado. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan rumah makan di Manado, yang berjumlah 154 orang. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan analisis deskriptif kuanlitatif untuk mengetahui sejauh mana pengaruhnya terhadap kinerja karyawan. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa pengalaman kerja dan motivasi berpengaruh secara simultan dan secara parsial terhadap kinerja karyawan rumah makan di Manado. Sebaiknya pengusaha rumah makan memperhatikan pengalaman kerja serta pemberian motivasi kepada karyawan dalam meningkatkan kinerja karyawan.

 

Kata Kunci: pengalaman kerja, motivasi, kinerja karyawan

 


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35794/emba.v7i1.22376

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.