PENGARUH STRATEGI PROMOSI, PROSES, DAN INOVASI PRODUK TERHADAP MINAT BELI PELANGGAN BONBON FACTORY MANADO

Abdul G. Labantu, Willem J. F. A. Tumbuan, Jane Poluan

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk: 1) untuk menganalisis pengaruh strategi promosi terhadap minat beli pelanggan di Bonbon Factory Manado, 2) untuk menganalisis pengaruh proses terhadap minat beli pelanggan Bonbon Factory Manado, 3) untuk menganalisis pengaruh inovasi produk terhadap minat beli pelanggan Bonbon Factory Manado, 4) untuk menganalisis strategi promosi, proses, dan inovasi produk berpengaruh secara simultan terhadap minat beli pelanggan Bonbon Factory Manado. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi dan sampel dalam penelitian adalah, konsumen Bonbon Factory dengan besar sampel 100 responden. Analisis data yang digunakan adalah uji t dan uji f. Hasil penelitian menujukkan strategi promosi  tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap minat beli.proses dan inovasi memiliki pengaruh yang signifikan. Sedangkan secara simultan strategi promosi, proses dan inovasi produk berpengaruh positif terhadap minat beli. Berdasarakan hasil penelitian menunjukkan bahwa Variabel strategi promosi tidak memiliki pengaruh terhadap minat beli, sedangkan variabel proses dan inovasi produk memiliki pengaruh terhadap minat beli pelanggan. Maka dari itu kiranya pihak Bonbon Factory Manado dapat lebih mengembangkan lagi strategi promosi agar mampu menarik minat beli pelanggan.

 

Kata Kunci: Strategi Promosi, Proses, Inovasi Produk, Minat Beli Pelanggan


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35794/emba.v9i2.33559

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.