ANALISIS RASIO UNTUK MENGUKUR KINERJA PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH KOTA MANADO

Fidelius Fidel

Abstract


Salah satu alat untuk menganalisis kinerja pemerintah daerah dalam mengelola keuangan daerahnya adalah dengan  melakukan analisis rasio terhadap APBD yang telah dilaksanakan. Analisis rasio terhadap APBD dilakukan untuk meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan daerah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kinerja pengelolaan keuangan daerah kota Manado. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan menggunakan  metode analisis rasio. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, rasio kemandirian kota Manado masih sangat rendah, rasio efektiftivitas cukup efektif. Pada rasio aktivitas pemerintah kota Manado memperioritaskan dananya pada belanja operasi. Rasio pengelolaan belanja sudah sangat baik karena melebihi 100% yang berarti mengalami surplus anggaran. PAD dan Pendapatan mengalami pertumbuhan setiap tahunnya, sedangkan rasio pertumbuhan belanja operasi masih sangat tinggi dibandingkan rasio pertumbuhan belanja modal. Dengan demikian, kinerja pengelolaan keuangan daerah kota Manado berdasarkan analisis rasio keuangan cukup baik.

Kata kunci: analisis rasio, pengukuran kinerja, pengelolaan keuangan daerah, APBD.


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35794/emba.1.4.2013.3418

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.