PENGARUH PERSEPSI KONSUMEN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP PENGGUNAAN JASA ASURANSI PADA ASURANSI JASINDO MANADO

Oktavianus Taroreh, Rotinsulu Jopie Jorie, Rudy Wenas

Abstract


Persepsi tidak saja penting dalam tahap pemrosesan  informasi namun juga berperan pada pasar konsumsi produk yaitu ketika konsumen melakukan evaluasi atau keputusan pembeliannya apakah konsumen merasa puas atau sebaliknya, penilaian inipun tidak lepas dari persepsi konsumen, sedangkan kepercayaan adalah penilaian hubungan seseorang dengan orang lain yang akan melakukan transaksi tertentu sesuai dengan harapan dalam sebuah hubungan yang penuh tidak ketidakpastian. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh persepsi konsumen, dan kepercayaan terhadap keputusan penggunaan jasa asuransi. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian ekplanansi jumlah sampel sebanyak 81 sampel, dengan teknik analisa regresi berganda. Hasil penelitian simultan dan parsial persepsi konsumen dan kepercayaan berpengaruh signifikan, dan positif terhadap penggunaan jasa asuransi jasindo. Sebaiknya manajemen perusahaan PT. Asuransi Jasindo perlu terus memperhatikan aspek persepsi konsumen dan kepercayaan.

Kata kunci: persepsi konsumen, kepercayaan dan penggunaan jasa asuransi


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35794/emba.3.3.2015.9388

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.