Efektivitas Bantuan Bagi Pelaku Usaha Mikro (BPUM) Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Di Kecamatan Malalayang Kota Manado
Abstract
Tujuan penelitian dalam penelitian ini adalah Untuk mengetahui Efektivitas Bantuan Bagi Pelaku Usaha Mikro (BPUM) dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Kecamatan Malalayang Kota Manado. Usaha Kecil Menengah (UKM) merupakan bagian integral dari dunia usaha nasional yang mempunyai kedudukan , potensi dan peranan yang sangat strategis dalam mewujudkan tujuan pembangunan nasional . Mengingat peranannya dalam pembangunan, usaha kecil harus terus dikembangkan dengan semangat kekeluargaan, saling isi mengisi, saling memperkuat antara usaha yang kecil dan besar dalam rangka pemerataan serta mewujudkan kemakmuran yang sebesar-besarnya bagi seluruh masyarakat Indonesia. Kemunduran UMKM terjadi akibat pandemic covid 19 dan pemerintah mengeluarkan kebijakan untuk menanggulangi hal tersebut melalui bantuan langsung tunai. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwan Program Bantuan Pemerintah Bagi Pelaku Usaha Mikro di Kecamatan Malalayang dapat dikatakan berhasil namun hanya pada baberapa bagiannya saja dan tidak berhasil sebagian
Kata Kunci : Efektivitas, BLT, Kesejahteraan Masyarakat
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Contact Us:
Program Studi Ilmu Pemerintahan
Fakultas Ilmu Sosial dan Politik
Universitas Sam Ratulangi
d/a. Gedung C Lt. 2 FISPOL - UNSRAT
Jl. Kampus Unsrat, Bahu Kec. Malalayang Kota Manado
Hp. 08124470355