Implementasi Kebijakan Sistem E-Kinerja Pada Aparatur Sipil Negara Provinsi Sulawesi Utara (Studi Di Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Sulawesi Utara)

Meili Robot, Novie R Pioh, Welly Waworundeng

Abstract


Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Implementasi kebijakan sistem e-Kinerja pada Aparatur Sipil Negara provinsi Sulawesi utara yang dilakukan oleh Badan Kepegawaian  Daerah Provinsi Sulawesi Utara. Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang telah berkembang sedemikian pesat juga mengubah pekerjaan sehari-hari termasuk di dalamnya instansi/lembaga. Tidak heran hampir semua aspek pekerjaan yang ada saat ini ditopang oleh teknologi. Beberapa penerapan sistem elektronik birokrasi yang berlandaskan pada kebijakan publik bertujuan untuk menertibkan dan melanjutkan kualitas reformasi birokrasi, misalnya penerapan sistem E-Government, E-KTP, E-Kinerja dan lain sebagainya yang berbasis elektronik. Semua itu diterapkan guna memudahkan akses dalam mencari informasi dan registrasi administrasi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Teori yang digunakan dalam penelitian ini menurut George C. Edward III dalam Subarsono (2005) memberikan pandangan bahwa implementasi kebijakan dipengaruhi oleh empat variabel, yaitu komunikasi, sumberdaya, disposisi (sikap), stuktur birokrasi. dan keempat variabel tersebut saling berhubungan satu sama lain. Hasil penelitian menunjukkan bahwa             Sistem e-Kinerja merupakan salah satu aplikasi yang berbasis website yang digunakan untuk melakukan penilaian dan pengukuran kinerja Aparatur Sipil Negara menganalisis kebutuhan jabatan, beban kerja, unit kerja organisasi sebagai dasar perhitungan prestasi kerja dan pemeberian insentif kerja pada Aparatur Sipil Negara. Dalam penerapannya sudah berjalan namun mengalami kendala sumberdaya manusia.

 

Kata Kunci:    Implementasi, Kebijakan, E-Kinerja, ASN

 

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Contact Us:

Program Studi Ilmu Pemerintahan

Fakultas Ilmu Sosial dan Politik

Universitas Sam Ratulangi

d/a. Gedung C Lt. 2 FISPOL - UNSRAT

Jl. Kampus Unsrat, Bahu Kec. Malalayang Kota Manado

Hp. 08124470355