ANALISIS PENERAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY TERHADAP PROFITABILITAS PADA PT BANK CENTRAL ASIA, TBK

Billy Theodorus

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan Corporate Social Responsibility (CSR) terhadap peningkatan laba perusahaan dan untuk menganalisis perbedaan sebelum dan setelah diterapkannya program Corporate Social Responsibility (CSR) terhadap profitabilitas perusahaan. Metode Penelitian yang dipakaiĀ  adalah metode analisis perbandingan rata-rata (Compare Means) dengan metode analisis Paired-Sample T Test. Paired Sample T Test adalah analisi dengan melibatkan dua pengukuran pada subjek yang sama terhadap suatu pengaruh atau perlakuan tertentu, dengan menggunakan alat bantu SPSS. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang bersifat kuantitatif. Untuk mengukur rasio profitabilitas peneliti menggunakan ROA sebagai alat ukur kemampuan perusahaan menghasilkan laba bersih berdasarkan tingkat aset tertentu. Hasil penelitian menunjukan bahwa profitabilitas PT. Bank Central Asia, Tbk. setelah penerapan CSR mengalami peningkatan dibandingkan sebelum penerapan CSR. Dengan kata lain, setelah penerapan CSR PT. Bank Central Asia, Tbk. mampu dalam memanfaatkan seluruh kekayaannya untuk menghasilkan laba dibandingkan dengan sebelum penerapan CSR.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.