PENGARUH PENDAPATAN TRANSFER DESA DAN BELANJA MODAL TERHADAP PDRB SERTA DAMPAKNYA PADA ANGKA KEMISKINAN DI KABUPATEN MINAHASA

Joike Ishak Ondang, Vecky A.J. Masinambow, Daisy S.M. Engka

Abstract


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh pendapatan transfer desa dan belanja modal terhadap PDRB di Kabupaten Minahasa serta dampaknya terhadap kemiskinan. Belanja modal atau pengeluaran pemerintah daerah dapat meningkatkan PDRB sedangkan dana transfer desa akan mampu meningkatan pendapatan masyarakat desa sekaligus mampu menurunkan angka kemiskinan. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder sedangkan alat analisis adalah analisis jalur. Menurut Webley (1997) mengatakan analisis jalur merupakan pengembangan langsung bentuk regresi berganda dengan tujuan memberikan estimasi tingkat kepentingan (Magnitude) dan signifikansi (significance)  hubungan sebab akibat hipotetikal dalam seperangkat variabel (Sugiono, 2012:1). Dari beberapa definisi diatas, dapat disimpulkan bahwa sebenarnya analisis jalur merupakan kepanjangan dari regresi berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa pendapatan transfer desa berpengaruh positif dan signifikan secara statistik terhadap PDRB sedangkan belanja modal berpengaruh negatif akan tetapi tidak signifikan secara statistik terhadap PDRB di Kabupaten Minahasa. Secara keseluruhan atau simultan, Pendapatan transfer desa  dan Belanja Modal mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap nilai PDRB.  Hasil penelitian menunjukan bahwa pendapatan transfer desa berpengaruh negatif akan tetapi tidak signifikan secara statistik terhadap kemiskinan sedangkan belanja modal berpengaruh positif tidak signifikan secara statistik terhadap kemiskinan dan PDRB berpengaruh negatif akan tetapi tidak signifikan secara statistik terhadap kemiskinan di Kabupaten Minahasa.  Secara keseluruhan, ketiga variabel Pendapatan Transfer desa, Belanja Modal, dan PDRB mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Kemiskinan.

 

Kata Kunci : PDRB, Pendapatan Transfer, Belanja Modal dan Kemiskinan

 

ABSTRACT

Poverty is a condition of economic inability to meet the average standard of living of the people in an area. This condition of inability is indicated by the low ability of income to meet basic needs in the form of food, clothing and shelter. This low income ability will also result in a reduced ability to meet average living standards such as public health standards and education standards. The problem of poverty also occurs in Minahasa District, where the local government with the available resources is trying to reduce the poverty rate through poverty reduction policies and programs. For this reason, the purpose of this study is to see whether the transfer income and capital expenditure have an effect on GRDP and its impact on poverty in Minahasa Regency.  The results showed that transfer income has a positive and statistically significant effect on GRDP, while capital expenditure has a negative but not statistically significant effect on GRDP in Minahasa Regency. Overall or simultaneously, village transfer income and capital expenditure have a significant effect on the value of GRDP. The results showed that village transfer income had a negative but not statistically significant effect on poverty, while capital expenditure had a positive and insignificant effect on poverty and GRDP had a negative but statistically insignificant effect on poverty in Minahasa District. Overall, the three variables of Village Transfer Income, Capital Expenditure, and GRDP have a significant effect on poverty.

 

Keyword : GRDP, Transfer Income, Capital Expenditures and Poverty

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35794/jpekd.34245.22.1.2021

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




ISSN Terbitan : 1907-3593

ISSN Online : 2685-3183

google scholar : https://scholar.google.com/citations?hl=id&user=uSKiqNkAAAAJ