PEMBELAJARAN CARA KERJA DAN PELUMASAN MOTOR BAKAR PADA PEMELIHARAAN SEDERHANA SEPEDA MOTOR

Michael E. Rembet, Johan S. C. Neyland, Jefferson Mende

Abstract


Kegiatan Program Kemitraan Masyarakat ini dilakukan pada penyedia jasa layanan ojek sepeda motor di
Kelurahan Matani Satu, Kota Tomohon. Penyedia jasa ini merupakan alih profesi dari petani ke pengendara ojek
sepeda motor. Karena alih profesi dilakukan pada waktu yang belum terlalu lama dan pelakunya adalah warga
dengan tingkat pendidikan yang tidak tinggi, maka cara berpikir tentang pemeliharaan hanya didasarkan pada
pemeliharaan yang murah. Pemeliharaan ini dilakukan tanpa memikirkan akibat teknis pada sepeda motor. Ini
berarti pemeliharaan sepeda motor tidak dilakukan dengan benar. Akibatnya, ongkos operasional dan ongkos
perbaikan menjadi mahal. Di lain pihak, omzet dan pendapatan menjadi lebih rendah.
Satu solusi yang dapat diperoleh adalah penyedia jasa layanan tersebut di atas melakukan pemeliharaan yang
benar. Namun, agar pemeliharaan yang benar dapat dilakukan, maka cara berpikir penyedia jasa itu harus
diubah. perubahan ini dilakukan dengan cara memberikan pengertian mengenai akibat teknis pada sepeda motor
akibat pemeliharaan yang tidak benar. Pemberian pengertian ini dilakukan dengan cara penyuluhan tentang dasar
teknis sepeda motor serta pemeliharaan sederhana yang benar.
Keyword: Pemeliharaan Sederhana Sepeda Motor


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.