DETERMINAN MEROKOK DI INDONESIA ANALISIS SURVEI DEMOGRAFI DAN KESEHATAN INDONESIA TAHUN 2012

Inri Timban, Fima F.L.G. Langi, Wulan P.J. Kaunang

Abstract


Konsusmsi rokok di Indonesia masih relatif tinggi dengan jumlah perokok hampir 150 juta yang menempatkan Indonesia berada pada urutan ketiga se- Asia Tenggara tahun 2011. Faktor-faktor yang berhubungan dengan jumlah perokok tersebut masih simpangsiur, terutama karena perbedaan metodologi dan terbatasnya jumlah sampel pada penelitian-penelitian sebelumnya. Penggunaan data besar yang dikumpulkan melalui instrument terstandarisasi seperti data dari Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI) dapat menjadi alternatif tepat untuk menjawab permasalahan yang ada. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis determinan status merokok di Indonesia menggunakan data Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI) tahun 2012. Survey ini menggunakan studi potong lintang terhadap 54895 responden usia 15-54 tahun. Determinan status merokok ditentukan melalui uji regresi logistik. Hasil penelitian menunjukan bahwa 14,1% responden merokok. Umur (OR 0,216, 95% CI 0,211-0,222), jenis kelamin (OR 0,027, 95% CI 0,025-0,028), tingkat pendidikan (OR 0,095, 95% CI 0,088-0,103), status perkawinan (OR 0,072, 95% CI 0,161-0,185) dan tingkat kekayaan (OR 0,129, 95% CI 0,124-0,135) didapati berhubungan dengan status merokok. Disimpulkan bahwa faktor-faktor demografi meliputi umur, jenis kelamin, tingkat pendidikan, status perkawinan dan tingkat kekayaan merupakan determinan status merokok di Indonesia.

 

Kata Kunci :  Merokok, Determinan

 

ABSTRACT 

Cigararette consumption in Indonesia is relatively high with the smokers amount 150 million which put Indonesia as the third in Southeast Asia in 2011. Associated factor with the number of smokers still confusing mainly due to differences of methodology and the limited samples on previous studies. Large data usage that has been collected through standardized instrument such as Indonesia Demographic and Health Survey (IDHS) might be the appropriate alternative to answer existing problems. This study aimed to analyze the determinants of smoking in Indonesia. It involved the use of data from the Indonesia Demographic and Health Survey 2012. Cross sectional study was conducted on 54895 respondents aged 15-54. The determinants of smoking were analyzed bivariatly with binary logistic regression. Study showed about 14,1% responden were smoking. Age (OR 0,216, 95% CI 0,211-0,222), gender (OR 0,027, 95% CI 0,025-0,028), education (OR 0,095, 95% CI 0,088-0,103), marital status (OR 0,072, 95% CI 0,161-0,185) and wealth index (OR 0,129, 95% CI 0,124-0,135) correlated with smoking status. It was concluded that demographic factors includes age, gender, education, marital status and wealth index were the determinans of smoking status in Indonesia.

 

Keywords:  Smoking, Determinants

 


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




My Statistic JournalStatcounter