Telaah Penggunaan Literasi Kesehatan Digital Pada Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Sam Ratulangi

Hilman Adam

Abstract


Literasi kesehatan digital merupakan kemampuan untuk mencari, menemukan, memahami dan menafsir informasi kesehatan dari sumber elektronik dan menerapkan pengetahuan yang diperoleh untuk mengatasi atau memecahkan masalah kesehatan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menelaah penggunaan literasi kesehatan digital, pada mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Sam Ratulangi. Penelitian dilakukan secara daring, melalui metode survey deskriptif, dengan desain studi potong lintang. Penelitian diikuti oleh 232 responden yang dilaksanakan pada minggu ke 2 bulan Desember 2021. Hasil penelitian : sebagian besar responden mengetahui mengenai DHL; internet adalah sarana terbanyak dalam mendapatkan informasi mengenai kesehatan, dalam mencari dan membaca DHL; sebagian besar responden tidak menentu dalam meluangkan waktunya; telepon pintar merupakan media terfavorit untuk mendapatkan DHL; situs/alamat seperti WHO/badan dunia lain banyak dikunjungi responden dalam mengakses DHL; topik terkini seperti pandemi Covid-19 banyak dicari oleh mereka; untuk keperluan pembelajaran adalah pilihan terbanyak yang dipilih dalam mencari dan menyimpan DHL; responden sebagian besar tidak selalu menyimpan DHLnya; dan responden merasa bahwa DHL adalah hal sangat penting bagi mereka.

 

Kata kunci: literasi, kesehatan, digital

 

ABSTRACT

Digital health literacy is the ability to seek, find, understand, and appraise health information from electronic sources and apply the knowledge gained to addressing or solving a health problem. The purpose of this research is to study the use of digital health literacy in student of Public Health Faculty, Sam Ratulangi University. The research was conducted online, through a descriptive survey method, with a cross-sectional study design. The research was participated by 232 respondents which was held in the 2nd week of December 2021. The result of the research is : most respondents knew about DHL; the internet is the most common means of getting information about health, in finding and reading DHL; most of the respondents are uncertain in spending their time; smartphones are the favorite gadgets to get DHL; many respondents visited sites such as WHO/other world organization in accessing DHL; recent topic such as the Covid-19 pandemic were sought after by them; for learning purpose is the most preferred choice to searching and storing DHL; the majority of the respondents do not always store their DHL; and they feel that DHL is the very important thing to them.

 

Keywords: literacy, health, digital

 


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




My Statistic JournalStatcounter