Evaluasi Penerapan PSAK No. 73 pada PT PLN (Persero) UIW Suluttenggo

Alyssa Qatrun Nada, Lintje Kalangi, Priscillia Weku

Abstract


Semua perusahaan yang melakukan sewa atas aset tetapnya khususnya perusahaan BUMN, tentunya harus menerapkan standar akuntansi yang baru dimana terjadi perubahan-perubahan perlakuan akuntansi atas sewa setelah diberlakukannya PSAK No. 73. Oleh karena itu, perusahaan selaku pihak lessee harus melakukan penyesuaian-penyesuaian terhadap PSAK lama ke PSAK yang baru agar menghasilkan informasi keuangan yang relevan yang menyajikan secara tepat transaksi sewa. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi penerapan perlakuan akuntansi Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan Nomor 73 pada PT PLN (Persero) UIW Suluttenggo. Jenis penelitian ini adalah adalah penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini wawancara dan dokumentasi pada PT PLN (Persero) UIW Suluttengo. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa perlakuan akuntansi atas pengakuan, pengukuran, penyajian, dan pengungkapan sewa untuk sewa mobil pada PT PLN (Persero) UIW Suluttenggo telah sesuai dengan ketentuan yang tercantum dalam Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan Nomor 73. 

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.