Studi Kelayakan Teknis Pantai Bulo Desa Rerer Kecamatan Kombi Kabupaten Minahasa

Rivaldo Imanuel Karundeng, Muhammad I. Jasin, Nicolaas J. A. Tangkudung

Abstract


Pantai Bulo, berada di Desa Rerer, Kecamatan Kombi, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara, dan berada pada 1° 16’ 09” LU dan 125° 03’ 32’ BT. Daerah pantai ini merupakan salah satu tempat pariwisata yang ada di kabupaten Minahasa. Pantai Bulo terkenal dengan keindahannya yang terbentuk karena faktor alam yang membuat kita terpesona dari pantainya yang landai, pasir yang bersih, dan ombak laut yang tidak tinggi membuat aman untuk berenang. Namun sangat disayangkan dibalik keindahan pantainya yang sangat indah ada beberapa masalah yang terjadi di pantai bulo seperti Abrasi pantai, pemukiman warga sekitar pantai bulo yang sering digenangi air saat musim gelombang dan tempat pondok yang di sediakan untuk wisatawan sering digenangi air saat musim gelombang. Dengan masalah yang ada, maka dalam penataan serta pengembangan lokasi pariwisata didaerah tersebut maka diperlukan studi kelayakan teknis di pantai Bulo untuk menjawab permasalahan yang terjadi dan untuk menangani masalah di pantai Bulo. Dalam penelitian ini dilakukan survey lokasi penelitian, pendekatan teori, peramalan gelombang, dan perhitungan tinggi gelombang dengan kala ulang tertentu. Peramalan gelombang dihitung dengan metode hindcasting gelombang berdasarkan data angin 10 tahun dari web penyedia Data Klimatologi (ECMWF) untuk mendapatkan tinggi gelombang 10 tahun terakhir yang terjadi, selanjutnya perhitungan tingggi gelombang dengan kala ulang digunakan metode gumbel. Dari hasil perhitungan tinggi gelombang dengan menggunakan metode gumbel menghasilkan tinggi gelombang dengan periode ulang 10, 25, 50, 100 tahun yaitu 1,65 m, 1, 72 m, 1,78 m dan 1, 83 m. 

 

Kata kunci pantai Bulo, hindcasting gelombang, analisa transformasi gelombang, periode ulang gelombang, metode Gumbel


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.