PERAN KEPEMIMPINAN LURAH DALAM MENINGKATKAN PEMBANGUNAN DI KELURAHAN UWURAN I KECAMATAN AMURANG KABUPATEN MINAHASA SELATAN

Authors

  • FINKEN ANGKOW
  • JOYCE JACINTA RARES
  • RULLY MAMBO

Abstract

Abstrack : Peran lurah sangat penting dalam pembangunan di kelurahan, tugas lurah sebagai koordinator
pemerintahan memegang kendali roda pemerintahan. Kemampuan lurah dalam membuat visi misi sekaligus
memberdayakan masyarakat seringkali tidak berjalan dengan baik. Tujuan penelitian ini adalah untuk
mengetahui bagaimana peran kepemimpinan lurah di Kelurahan Uwuran I, Kecamatan Amurang,
Kabupaten Minahasa Selatan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, yang dimaksudkan dengan
metode kualitatif yaitu mengambarkan dan mendeskripsikan atau menjelaskan peristiwa yang sebenarnya
pada masa sekarang. menjadi sumber data (informan) dalam penelitian ini di ambil dari unsur yang terkait
dalam masalah yang di teliti yaitu 9 Orang. Hasil penelitian menunjukkan peran pathfinding (membuat visi
dan misi) sudah baik, sudah sesuai mekanisme dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat uwuran I, peran
aligning (penyelaras), masih kurang maksimal banyak program tidak terakomodir dalam APBD, Peran
pemberdaya dari lurah uwuran 1 belum maksimal. Berdasarkan hasil penelitian, memberdayakan
masyarakat dalam kegiatan pembangunan fisik yang masih mengalami hambatan , selain itu dalam
pembangunan non fisik seperti pemberdayaan karang taruna, kelompok nelayan dan kelompok-kelompok
keterampilan masyarakat belum maksimal.
Kata Kunci : Peran Lurah, Kepemimpinan, Pembangunan.

Downloads

Published

2018-05-31

How to Cite

ANGKOW, F., RARES, J. J., & MAMBO, R. (2018). PERAN KEPEMIMPINAN LURAH DALAM MENINGKATKAN PEMBANGUNAN DI KELURAHAN UWURAN I KECAMATAN AMURANG KABUPATEN MINAHASA SELATAN. JURNAL ADMINISTRASI PUBLIK, 4(53). Retrieved from https://ejournal.unsrat.ac.id/v3/index.php/JAP/article/view/19240

Issue

Section

artikel