PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI PROGRAM PELATIHAN USAHA MIKRO DI KELURAHAN IMANDI PADA PANDEMI COVID 19

Authors

  • THERESA OKTARI WURARA
  • MASJE PANGKEY
  • JOORIE RURU

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Proses Permberdayaan Masyarakat oleh Kelurahan
Imandi Melalui Program Pelatihan Usaha Mikro. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan
deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data
sekunder dengan teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi, data yang
di peroleh kemudian di analisis menjadi satu kesimpulan dari proses penelitian. Hasil penelitian
menunjukan bahwa proses pemberdayaan masyarakat oleh kelurahan imandi melalui program
pelatihan usaha mikro masih belum cukup baik dari tiga aspek yang telah diukur yaitu input,
proses, output dan hanya proses yang dinilai cukup baik. Pemberdayaan masyarakat yang dilakukan
oleh pemerintah ditengah pandemi ini merupakan bentuk pelayanan masyarakat yang dilakukan
oleh kelurahan agar masyarakatnya dapat mampu bertahan ditengahtengah efek pandemi yang
menyerang kesejahteraan masyarakat. Maka sangat di harapkan kelurahan imandi untuk dapat
mengembangkan kegiatan pelatihan usaha mikro agar masyarakat lebih produktif.
Kata Kunci: Pemberdayaan Masyarakat, Pelatihan Usaha Mikro, Pandemi Covid-19.

Downloads

Published

2021-04-06

How to Cite

WURARA, T. O., PANGKEY, M., & RURU, J. (2021). PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI PROGRAM PELATIHAN USAHA MIKRO DI KELURAHAN IMANDI PADA PANDEMI COVID 19. JURNAL ADMINISTRASI PUBLIK, 7(102). Retrieved from https://ejournal.unsrat.ac.id/v3/index.php/JAP/article/view/33307

Issue

Section

artikel