PERAN KOMUNIKASI KELUARGA DALAM MENCEGAH TINDAK KEKERASAN ANAK DI LINGKUNGAN MASYARAKAT KELURAHAN KLABALA KOTA SORONG
Abstract
Peran komunikasi keluarga dalam mencegah tindak kekerasan anak di Lingkungan masyarakat Kelurahan Klabala Kota Sorong†mencoba mengkaji tentang bagaimana cara orang tua berkomunikasi dengan anak dalam mencegah tindak kekerasan terhadap anak di lingkungan masyarakat.Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode yang umumnya digunakan pada pendekatan kualitatif, yaitu wawancara mendalam (in depth interview) dan observasi, sehingga dapat diperoleh kesimpulan,
Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa orang tua kurang memiliki waktu untuk berkumpul dengan anak karena baik orang tua maupun anak memiliki kegiatan atau kesibukan masing-masing. Meskipun begitu orang tua tetap berkomunikasi dengan anak disaat ada kesempatan untuk bertemu seperti saat sedang makan bersama atau saat berakhir pekan. Pada saat itu orang tua dapat mengingatkan anak agar berhati-hati dalam bergaul dilingkungan. Hal ini dilakukan untuk mencegah tindak kekerasan pada anak, agar anak terhindar dari hal yang tidak orang tua inginkan.
Downloads
How to Cite
Manukily, A. D., Pantow, J., & Tulung, L. E. (2016). PERAN KOMUNIKASI KELUARGA DALAM MENCEGAH TINDAK KEKERASAN ANAK DI LINGKUNGAN MASYARAKAT KELURAHAN KLABALA KOTA SORONG. ACTA DIURNA KOMUNIKASI, 5(3). Retrieved from https://ejournal.unsrat.ac.id/v3/index.php/actadiurnakomunikasi/article/view/12779
Issue
Section
Articles