STUDI NORMATIF DALAM PERSPEKTIF MALPRAKTIK DOKTER DI RUMAH SAKIT UMUM

Authors

  • Anesta Dalita

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui bagaimana pengaturan terhadap malpraktik dokter dalam pengobatan pasien di rumah sakit, serta untuk menganalisis dan mengetahui penegakan hukum terhadap dugaan malpraktik dokter dalam pengobatan pasien di Rumah Sakit Umum. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah yuridis normatif dengan mengunakan pendekatan yuridis empiris, dengan menganalisis beberapa peraturan perundang-undangan yang salah satunya Undang- Undang Nomor 17 Tahun 2023 tentang Kesehatan. Dari hasil penelitian ini meskipun telah ada peraturan perundang-undagan yang mengatur terhadap pelanggaran hukum dalam kasus dugaan malpraktik ini dianggap kurang efektif, serta kurangnya pemahaman masyarakat tentang kepastian hukum terhadap hak pasien sebagai penerima jasa pelayanan kesehatan yang mengalami dugaan tindakan malpraktik.

Kata Kunci: Perspektif Malpraktik Dokter Di Rumah Sakit Umum

Downloads

Published

2025-07-22