Prosedur Endoskopi THT-KL di Era Pandemi COVID-19

Authors

  • Triyanti E. Soelama Universita Sam Ratulangi
  • Steward K. Mengko Universita Sam Ratulangi
  • Ora E. L. I. Palandeng Universita Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35790/jbm.v14i1.37602

Abstract

Abstract:Since the arrival of the COVID-19 virus in Indonesia, procedures have changed in various fields in order to reduce the transmission rate of the virus, especially changes to existing procedures in the ENT field which is very vulnerable to contracting the COVID-19 virus. This study aims to explain the ENT endoscopic procedure and its changes in the era of the COVID-19 pandemic. This study used Literature Review method. The search for data used five databases with the specified criteria, which is Science Direct, PubMed, ClinicalKey, Proquest and SpringerLink, with the keywords used were ENT Endoscopy procedure, AND Coronavirus Disease 2019 (COVID-19). After being selected based on the inclusion and exclusion criteria, there were 13 literatures consisting of 4 research systematic review, 8 experimental studies, and 1 descriptive study. There were 13 literatures that examine changes in endoscopic procedures and other procedures that contribute to the ENT field. There have been several changes to endoscopic procedures, or procedures that are useful for the ENT field in order to continue carrying out safe endoscopic procedures and to reduce the transmission of the COVID-19 virus for medical personnel and also for patients being treated.

Keywords: ENT Endoscopy procedure; Coronavirus Disease 2019 (COVID-19)

Abstrak: Sejak kedatangan virus COVID-19 di Indonesia membuat prosedur tindakan di berbagai bidang berubah guna untuk menekan angka penularan dari virus tersebut, khususnya perubahan prosedur yang ada di bidang THT-KL yang sangat rentan tertular virus COVID-19. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan prosedur endoskopi THT-KL dan perubahannya di era pandemi COVID-19. Penelitian ini menggunakan metode Literature Review, pencarian data menggunakan lima database yaitu Science Direct, PubMed, ClinicalKey, Proquest dan SpringerLink, dengan kata kunci yang digunakan adalah ENT Endoscopy procedure, AND Coronavirus Disease 2019 (COVID-19). Setelah diseleksi berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi didapatkan 13 literatur yang terdiri dari 4 penelitian systematic review, 8 penelitian eksperimental, dan 1 penelitian deskriptif. Terdapat 13 literatur yang meneliti mengenai perubahan prosedur endoskopi maupun prosedur lain yang berkontribusi untuk bidang THT-KL. Banyak perubahan prosedur endoskopi, ataupun prosedur yang berguna untuk bidang THT-KL agar tetap menjalankan tindakan endoskopi yang aman dan dapat menekan penularan virus COVID-19 bagi tenaga medis yang bertugas dan juga pada pasien yang ditangani.

Kata Kunci: Prosedur Endoskopi THT-KL; Coronavirus Disease 2019 (COVID-19)

Downloads

Additional Files

Published

2022-04-30