SURVEI JENTIK NYAMUK Aedes spp DI DESA TEEP KECAMATAN AMURANG BARAT KABUPATEN MINAHASA SELATAN
DOI:
https://doi.org/10.35790/ebm.v1i1.4356Abstract
Abstract: Aedes spp mosquito have a huge role a vector for spreading diseases such as yellow fever, dengue fever and chikungunya. This type of mosquito thrive in an environment like a settlement. Teep village have a big potential to harbor this type of mosquito. This research is using a retrospective descriptive study that present an overall view of the density and the type of larvae based on the gathered information such as number of the houses and type of host site. There is two kind of host site one is TPA and the other is non TPA, with a figure of TPA 6 host site (28,56%) and non TPA 15 host site (71,44%). Two variety of mosquito that have been found is Aedes aegypti (57,14%) and Aedes albopictus (42,86%). Based on the mosquito density figure the result shown that House index is 12,35%, container index is 5%, Breatau index is 12,35%, and Angka Bebas Jentik is 87,64%. Aedes spp larvae most commonly found on the non TPA host site rather than TPA host site. There is no big wedge of margin between the Aedes aegypti larvae and Aedes albopictus that have been found on Teep village. House index, Container index, Breautau index in Teep village is just above average.
Keyword: Aedes spp larvae.
Â
Abstrak: Nyamuk Aedes spp mempunyai dampak pada bidang kesehatan sebagai vektor utama penyakit demam kuning (Yellow Fever), Demam Berdarah Dengue dan Chikungunya. Nyamuk tipe ini mempunyai kebiasaan bertelur di tempat perindukan dekat dengan pemukiman masyarakat. Desa Teep merupakan salah satu desa yang berpotensial sebagai habitat dari nyamuk Aedes spp. Penelitian ini adalah penelitian survey deskriptif dan menggunakan metode cross sectional yang memaparkan gambaran kepadatan dan jenis jentik berdasarkan rumah dan Tempat Penampungan Air (TPA) yang diperiksa. Pemeriksaan jentik di rumah—rumah dilakukan pada dua jenis perindukan yaitu perindukan TPA dan perindukan non TPA. Jumlah perindukan yang positif jentik yaitu : TPA 6 perindukan (28,56%) dan non TPA 15 perindukan (71,44%). Terdapat dua varian nyamuk Aedes spp yang ditemukan yaitu jentik Aedes aegypti (57,14%) dan jentik Aedes albopictus (42,85%). Berdasarkan hasil pengukuran kepadatan jentik, didapatkan House Index (HI) sebesar 12,35 %, Container Index (CI) sebanyak 5%, Breatau Index (BI) 12,35%, dan Angka Bebas Jentik (ABI) sebanyak 87, 64%. Jentik Aedes spp lebih banyak ditemukan pada tempat perindukan nonTPA dibandingkan dengan tempat perindukan TPA. Perbandingan populasi jentik Aedes aegypti dan Aedes albopictus di Desa Teep tidak berbeda jauh.
Kata kunci: Jentik Aedes spp.