ANALISIS PENERAPAN PSAK NO. 14 TERHADAP METODE PENCATATAN DAN PENILAIAN PERSEDIAAN BARANG DAGANGAN PADA PT. SURYA WENANG INDAH MANADO

Authors

  • Rivaldo Barchelino Universitas Sam Ratulangi Manado

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.4.1.2016.11812

Abstract

Persediaan merupakan komponen yang penting dalam suatu perusahaan yang diproduksi untuk menghasilkan barang dan kemudian dijual untuk kelangsungan hidup perusahaan. Sehingga dapat dikatakan bahwa hampir pada setiap perusahaan, persediaan merupakan harta milik perusahaan yang cukup besar atau bahkan terbesar jika dibandingkan dengan harta lancar lainnya. Permasalahan utama dalam akuntansi persediaan adalah pencatatan dan penilaian persediaan. Hal ini yang mendorong untuk meneliti apakah penerapan metode pencatatan dan penilaian persediaan pada PT. Surya Wenang Indah Manado telah sesuai dengan pernyataan standar akuntansi keuangan (PSAK) No.14 tentang Persediaan. PT. Surya Wenang Indah Manado adalah perusahaan yang bergerak di bidang distributor food dan non-food. Produk yang ditawar berupa biscuit, syrup, minyak goreng, tissue, kapas dll. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Penelitian ini menyimpulkan bahwa metode pencatatan dan penilaian persediaan barang dagang yang diterapkan oleh PT. Surya Wenang Indah Manado sebagian besar telah sesuai dengan PSAK No.14 tentang Persediaan. Diharapkan manajemen perusahaan mencatat biaya pembelian, biaya konversi dan biaya lain-lain yang sesuai dengan standar akuntasi keuangan yang berlaku.

Kata kunci: akuntansi persediaan, PSAK No.14, metode pencatatan, dan penilaian

Author Biography

Rivaldo Barchelino, Universitas Sam Ratulangi Manado

Jurusan Akuntansi

Downloads

Published

2016-04-20