“ANALISIS KOMUNIKASI DAN PENDELEGASIAN WEWENANG DALAM ORGANISASI DAN PENGARUHNYA TERHADAP KINERJA KARYAWAN (STUDI KASUS PADA PT.PLN (PERSERO ) WILAYAH SULUTTENGGO)”

Authors

  • Kristifany Anastasia Lilir Universitas Sam Ratulangi
  • Bernhard Tewal Universitas Sam Ratulangi
  • Irvan Trang Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.v5i2.16490

Abstract

 

ABSTRAK:  Secara umum penelitian ini bertujuan untuk menganalisas Komunikasi dan Pendelegasian Wewenang di Organisasi serta Pengaruhnya Terhadap Kinerja Karyawan PT PLN (Persero) Wilayah Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah Dan Gorontalo. Secara khusus penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan mendeskripsikan:pengaruh secara simultan dari komunikasi dan pendelegasian wewenang di organisasi terhadap kinerja karyawan di PT PLN (Persero) Wilayah Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah Dan Gorontalo,Mengetahui pengaruh komunikasi terhadap kinerja karyawan di PT PLN (Persero) Wilayah Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah Dan Gorontalo,Mengetahui pengaruh pendelegasian wewenang terhadap kinerja karyawan. di PT PLN (Persero) Wilayah Suluttenggo..Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Hasil penelitian ini Secara simultan terdapat pengaruh yang signifikan antara Penilaian Kinerja, Pendelegasian Wewenang  terhadap Kinerja Karyawan pada PT. PLN (Persero) Wilayah Sulutenggo, Komunikasi secara parsial mempunyai hubungan yang positif dan berpengaruh secara signifikan terhadap Kinerja Karyawan pada PT. PLN (Persero) Wilayah Sulutenggo. Terdapat pengaruh positif dan signifikan Pendelegasian Wewenang  terhadap Kinerja Karyawan pada PT. PLN (Persero) Wilayah Sulutenggo.

  Kata Kunci : Komunikasi, Pendelegasian Wewenang dan Kinerja Karyawan

Author Biographies

Kristifany Anastasia Lilir, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Manajemen

Bernhard Tewal, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Manajemen

Irvan Trang, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Manajemen

Downloads

Published

2017-07-06