PENGARUH BAURAN PEMASARAN TERHADAP VOLUME PENJUALAN PADA PT. TRIDJAYA MULIA SUKSES

Authors

  • Dewi . Rompas Universitas Sam Ratulangi
  • Willem J.F.A Tumbuan Universitas Sam Ratulangi
  • Jacky S.B Sumarauw Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.v5i3.17356

Abstract

Abstrak: Bauran pemasaran merupakan kombinasi variabel atau kegiatan yang merupakan inti dari sistem pemasaran, variabel mana dapat dikendalikan oleh perusahaan untuk mempengaruhi tanggapan konsumen dalam pasar sasarannya. Variabel atau kegiatan tersebut perlu dikombinasikan dan dikoordinasikan oleh perusahaan seefektif mungkin, dalam melakukan kegiatan pemasarannya. Dengan demikian perusahaan tidak hanya sekedar memiliki kombinasi kegiatan yang terbaik saja, akan tetapi dapat mengkoordinasikan berbagai variabel bauran pemasaran tersebut, untuk melaksanakan program pemasaran secara efektif. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) pengaruh bauran pemasaran yang terdiri dari produk, harga, promosi dan saluran distribusi secara simultan terhadap volume penjualan pada PT. Tridjaya Mulia Sukses, dan (2) pengaruh bauran pemasaran yang terdiri dari produk, harga, promosi dan saluran distribusi secara simultan terhadap volume penjualan pada PT. Tridjaya Mulia Sukses. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa bauran pemasaran yang terdiri dari produk, harga, promosi dan saluran distribusi mempunyai pengaruh secara simultan dan secara parsial terhadap volume penjualan pada PT. Tridjaya Mulia Sukses. Saran dalam penelitian ini adalah perlu diberikan pelatihan kepada karyawan dalam meningkatkan kualitas jasanya.

 

Kata kunci: bauran pemasaran, volume penjualan

Author Biographies

Dewi . Rompas, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Willem J.F.A Tumbuan, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Jacky S.B Sumarauw, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Downloads

Published

2017-10-06