ANALISIS PERLAKUAN AKUNTANSI ATAS PERSEDIAAN PADA PERUM BULOG DIVRE SULUT DAN GORONTALO

Authors

  • Marius . Hermanto Universitas Sam Ratulangi
  • Jullie J. Sondakh Universitas Sam Ratulangi
  • Sonny . Pangerapan Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.v7i2.24010

Abstract

Abstrak: Persediaan merupakan salah satu elemen terpenting dalam neraca dan persediaan barang merupakan efek langsung yang berpengaruh terhadap keuntungan perusahaan. Oleh karena itu dibutuhkan ketelitian yang ekstra dari segi pencatatan, penghitungan persediaan, penyimpanan persediaan serta berbagai perlakuan untuk mengelola persediaan yang ada agar terhindar dari kerugian yang disebabkan oleh kelalaian bahkan kecurangan.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perlakuan akuntansi persediaan pada Perum Bulog Divre Sulut dan Gorontalo.Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif.Hasil penelitian menunjukkan bahwa Perum Bulog Divre Sulut dan Gorontalo dalam hal perlakuan akuntansi atas persediaannya yakni pencatatan persediaan, pengukuran persediaan, pengakuan persediaan sebagai beban dan pengungkapan persediaan sudah sesuai dengan PSAK 14.Bagi peneliti selanjutnya yaitu peneliti selanjutnya diharapkan dapat meneliti terkait informasi akuntansi persediaan secara spesifik dengan berbagai sektor yang berbeda sehingga dapat diketahui keunikan persediaan dari setiap sektor.

Kata Kunci: persediaan, pengakuan, pengukuran, dan penyajian.

Author Biographies

Marius . Hermanto, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Jullie J. Sondakh, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Sonny . Pangerapan, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Downloads

Published

2019-08-27