PERBANDINGAN KINERJA KEUANGAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE ALTMAN Z-SCORE DAN SPRINGATE S-SCORE (PADA INDUSTRI SEMEN DI BEI PERIODE 2014-2018)

Authors

  • Ribka R. Sumendap Universitas Sam Ratulangi
  • Sri Murni Universitas Sam Ratulangi
  • Victoria N. Untu Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.v7i4.26028

Abstract

Abstrak : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan kinerja keuangan dengan menggunakan metode altman z-score dan springate s-score dengan alat analisis memakai Uji Paired Samples t-Test pada industri semen yang tercatat di BEI periode 2014-2018. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu industry semen yang tercatat di BEI periode 2014-2018. Metode pengambilan sampel dengan menggunakan purposive sampling sesuai kriteria yang ditentukan. Jumlah sampel yang didapat sebanyak 5 perusahaan. Teknik analisis yang digunakan ialah metode Altman Z-Score dan Metode Springate S-Score. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dengan menggunakan metode altman Z-Score dan springate S-Score dengan memakai Uji Beda, hasil perhitungan yang didapat menunjukan adanya perbedaaan. Hal ini menunjukan bahwa metode-metode yang di gunakan mampu memberikan hasil yang akurat dengan bukti Altman Z-Score mampu memprediksi perusahaan yang masuk dalam kategori grey area (ga) sedangkan dengan Springate S-Score mampu memprediksi lebih banyak financial distress. Dan dari hasil Uji beda Paired Samples t-Test menunjukan adanya perbedaan yang signifikan dibuktikan dengan nilai Sig < 0.05

Kata Kunci : kinerja keuangan, altman z-score, springate s-score.

Author Biographies

Ribka R. Sumendap, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Manajemen

Sri Murni, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Manajemen

Victoria N. Untu, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Manajemen

Downloads

Published

2019-10-23