ANALISIS EFEKTIFITAS PENGENDALIAN INTERN PIUTANG LEASE PADA PT. FINANSIA MULTI FINANCE TOMOHON

Authors

  • Junita Stevani Wuisan Universitas Sam Ratulangi Manado

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.1.4.2013.2966

Abstract

Persaingan dunia usaha yang semakin kompetitif membuat setiap perusahaan lebih berusaha meningkatkan labanya. Banyak penyimpangan yang mungkin terjadi dalam suatu perusahaan menyangkut piutang, jika keadaan ini berlangsung secara terus menerus maka perusahaan akan bangkrut. Untuk itu, perlu adanya suatu pengendalian intern terhadap piutang. Objek penelitian ini dilakukan pada PT. Finansia Multi Finance Tomohon menyangkut analisis efektifitas pengendalian intern piutang. Tujuannya adalah untuk mengetahui apakah pengendalian intern piutangnya sudah berjalan dengan efektif. Metode analisis yang digunakan yaitu metode analisis deskriptif. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa unsur-unsur pengendalian internal berdasarkan kerangka kerja COSO yaitu unsur lingkungan pengendalian kurang efektif karena tidak adanya komite audit yang mengawasi kinerja semua personil. Unsur Penilaian resiko sudah berjalan efektif dengan adanya kelayakan pemberian kredit bagi calon konsumen. Unsur aktivitas pengendalian belum berjalan efekif dimana pemisahan tugas belum dilakukan dengan baik. Unsur Informasi dan komunikasi telah berjalan efektif, baik informasi yang disampaikan oleh manajemen kepada karyawannnya maupun sebaliknya. Pemantauan terhadap piutang tidak berjalan efektif karena tidak adanya komite audit.

Kata kunci: pengendalian intern, piutang, lease

Author Biography

Junita Stevani Wuisan, Universitas Sam Ratulangi Manado

Jurusan Akuntansi

Downloads

Published

2013-11-07