ANALISIS BIAYA VOLUME LABA SEBAGAI UPAYA MERENCANAKAN VOLUME PENJUALAN KAMAR DAN LABA JANGKA PENDEK PADAHOTEL SINTESA PENINSULA MANADO
DOI:
https://doi.org/10.35794/emba.1.4.2013.2978Abstract
Laba terutama dipengaruhi oleh tiga faktor yaitu; volume yang dijual, harga,dan biaya. Biaya menentukan harga untuk mencapai tingkat laba yang dikehendaki; harga mempengaruhi volume penjualan, sedangkan volume penjualan langsung mempengaruhi volume produksi, dan volume produksi mempengaruhi biaya. Tiga faktor tersebut saling berkaitan satu sama lain untuk menghitung dampak perubahan harga jual, volume dan biaya terhadap laba. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis biaya volume dan laba dapat digunakan sebagai alat untuk merencanakan volume penjualan kamar dan laba jangka pendek serta mengetahui analisis titik impas dan marjin pengaman dapat membantu analisis biaya volume dan laba pada Hotel Sintesa Peninsula Manado.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif yaitu dengan mengumpulkan data untuk menjawab pertanyaan mengenai status terakhir dari subjek penelitian.Data yang digunakan berasal dari hasil studi pustaka, observasi dan wawancara pada obyek penelitian. Obyek penelitian dilakukan pada Hotel Sintesa Peninsula dengan menggunakan data laporan pendapatan penjualan dan biaya yang terjadi pada tahun 2011-2012.Alatanalisisyang digunakan ini adalah analisis biaya volume dan laba dengan menggunakan metode titik impas dan marjin pengaman.Hasil penelitian dapat ditarik kesimpulan bahwa penerapan analisis biaya volume dan laba dapat menghasilkan informasi yang bermanfaat bagi manajemen dalam perencanaan volume penjualan kamar dalam Rupiah dan laba jangka pendek.
Kata kunci :analisis biaya volume dan laba, titik impas, marjin pengaman.