EVALUASI EFEKTIVITAS REALISASI PAJAK HOTEL DAN POTENSI PAJAK HOTEL DI KOTA BITUNG
DOI:
https://doi.org/10.35794/emba.v9i1.32397Abstract
Pajak merupakan salah satu sumber penerimaan terbesar, diantaranya Pajak Hotel yang merupakan salah satu sumber Pendapatan Asli Daerah di Kota Bitung. Objek penelitian adalah Badan Pengelola Pajak Dan Retribusi Kota Bitung. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui efektivitas realisasi serta potensi Pajak Hotel yang dimiliki Kota Bitung. Metode analisis yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan mengumpulkan data yang selanjutnya diolah dan diuraikan. Data penelitian dapat diperoleh dengan studi pustaka dan melakukan observasi serta survey dan wawancara dengan pihak terkait. Hasil penelitian menunjukan tingkat efektivitas pajak hotel sudah sangat efektif dan potensi pajak hotel mencapai target yang diberikan Badan Pengelola Pajak Dan Retribusi Daerah Kota Bitung. Pemerintah harus melakukan sosialisasi kepada wajib pajak yang memiliki usaha perhotelan.
Â
Kata kunci: pajak hotel, efektivitas pajak hotel, potensi pajak hotel