ANALISIS KINERJA KEUANGAN HOTEL BERDASARKAN RASIO PROFITABILITAS PADA HASH INN MARINA MANADO

Authors

  • Novly G. Raranta Universitas Sam Ratulangi
  • Grace B. Nangoi Universitas Sam Ratulangi
  • Sonny Pangerapan Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.v9i2.33551

Abstract

Tingkat kesehatan perusahaan adalah mempertahankan kelangsungan hidup dan kelancaran proses industrinya serta menjadi tolak ukur untuk memantau sejauh mana perusahaan mampu menjaga agar kelancaran operasi perusahaan tidak terganggu. Manajer juga harus dapat memahami kondisi keuangan perusahaannya karena pada dasarnya kondisi keuangan mempengaruhi kelangsungan hidup perusahaan secara keseluruhan. Kondisi keuangan juga merupakan faktor penting yang menjadi tolak ukur untuk memantau sejauh mana perusahaan mampu menjaga kelancaran operasinya agar tidak terganggu. Mengetahui tingkat kesehatan perusahaan dan kondisi keuangan perusahaan manajer dapat mengambil keputusan untuk menyusun rencana yang lebih baik dan dapat mengevaluasi apakah kebijakan yang selama ini ditempuh sudah tepat atau belum. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kinerja keuangan berdasarkan rasio profitabilitas pada Hash Inn Marina selama tahun 2014-2017. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Teknik analisis data adalah analisis deskriptif yaitu dengan menghitung rasio-rasio keuangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Rasio Marjin Laba Hash Inn Marina mengalami peningkatan tahun 2014-2017, (2) Rasio efisiensi operasional Hash Inn Marina  mengalami peningkatan tahun 2014-2017, (3) Rasio Return on Assets Hash Inn Marina mengalami peningkatan tahun 2014-2017 dan (4) Rasio Return on Equity Hash Inn Marina mengalami peningkatan tahun 2014-2017.

 

Kata Kunci : marjin laba, efisiensi, return on assets, return on equity, profitabilitas

Author Biographies

Novly G. Raranta, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Akuntansi

Grace B. Nangoi, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Akuntansi

Sonny Pangerapan, Universitas Sam Ratulangi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Jurusan Akuntansi

Downloads

Published

2021-04-11