PENGARUH PELATIHAN KARYAWAN DAN PENGEMBANGAN KOMPETENSI KARYAWAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA KANTOR SAMSAT MANADO

Authors

  • Tesalonika Kafiar Universitas Sam Ratulangi
  • Noviola Sundah Universitas Sam Ratulangi
  • Grienfit Lumintang Universitas Sam Ratulangi
  • Julia Rumokoy Universitas Sam Ratulangi
  • Joubert B. Maramis

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.v10i4.44397

Abstract

Sumber daya manusia merupakan bagian yang sangat penting dalam suatu perusahaan atau organisasi. Jika memiliki sumber daya manusia yang berkualitas maka perusahaan ataupun organisasi akan semakin berkembang, oleh sebab itu perlu dilakukan pelatihan dan pengembangan kompetensi karyawan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pelatihan karyawan dan pengembangan kompetensi karyawan terhadap kinerja karyawan di kantor Samsat manado. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah karyawan kantor Samsat Manado dengan sampel sebanyak 40 orang. Teknik analisis data yang yang dipakai dalam penelitian ini adalah uji validitas, uji realibilitas, uji multikolienaritas, uji heteroskedastisitas, uji normalitas, dan analisis regresi linear berganda, uji T dan uji F. Hasil penelitian menunjukan bahwa pelatihan karyawan dan pengembangan kompetensi karyawan secara simultan berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan di kantor Samsat Manado.

Downloads

Published

2022-12-22