Pengaruh Locus of Control dan Motivasi Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Pegawai di Era Pandemi Covid-19 (Studi Kasus di Kantor SatPol-PP Kota Tomohon)

Authors

  • Agung Sakti Gregorian Loindong University of Sam Ratulangi
  • Bernhard Tewal University of Sam Ratulangi
  • Greis M. Sendow University of Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.v11i4.51021

Abstract

Sebagai bagian dari instansi pemerintahan, para pegawai Kantor SatPol-PP kota Tomohon dituntut untuk tetap memberikan kinerja terbaik mereka, namun ditemukan beberapa permasalahan yang mengakibatkan jumlah pegawai menurun dimulai pada era pandemi Covid-19. Dari pekerjaan pegawai SatPol-PP yang beresiko, bonus berupa tunjangan masih kurang dan tidak sesuai dengan resiko kerja yang ada pada akhirnya membuat tingkat kepuasan kerja pegawai menjadi rendah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Locus of Control (LoC) dan Motivasi kerja terhadap Kepuasan Kerja pegawai. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. metode penelitian kuantitatif dilakukan untuk mengukur variabel, menghubungkan antara satu variabel dengan variabel lain. Hasil pengujian hipotesis penelitian ini menemukan bahwa Locus of Control dan Motivasi Kerja memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Kerja pegawai Kantor SatPol-PP Kota Tomohon baik secara parsial maupun secara simultan. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pegawai yang memiliki tingkat Locus of Control dan Motivasi Kerja yang tinggi dapat meningkatkan Kepuasan Kerja pegawai.

 

Kata Kunci: Instansi Pemerintahan, Locus of Control, Motivasi, Kepuasan Kerja, Pandemi

Downloads

Published

2023-10-02