PENGARUH PEOPLE, PROCESS, DAN PHYSICAL EVIDENCE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MOBIL MITSUBISHI XPANDER PADA PT MITSUBISHI BOSOWA CABANG MANADO

Authors

  • Abigail alicia Hermanus Manajemen
  • Silvya L. Mandey
  • Reitty L. Samadi

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.v12i01.53675

Abstract

Penelitian ini bertujuan untk mengetahui pengaruh people, process, dan physical evidence terhadap keputusan pembelian mobil Mitsubishi Xpander pada PT Mitsubishi Bosowa Cabang Manado. Penelitian ini menggunakan pendekatan asosiatif. Populasi pada penelitian ini adalah pembeli Mobil Mitsubishi Xpander PT Mitsubishi Bosowa Cabang Manado pada tahun 2018-2022 yang berjumlah 2.529 konsumen. Perhitungan sampel menggunakan rumus slovin dimana jumlah sampel yang diperoleh sebanyak 96 orang responden. Analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa people, process dan physical evidence secara simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian mobil Mitsubishi Xpander pada PT Mitsubishi Bosowa Cabang Manado. People secara parsial berpengaruh positif tidak signifikan terhadap keputusan pembelian mobil Mitsubishi Xpander pada PT Mitsubishi Bosowa Cabang Manado, process secara parsial berpengaruh positif signifikan terhadap terhadap Keputusan Pembelian Mobil Mitsubishi Xpander pada PT Mitsubishi Bosowa Cabang Manado dan physical evidence secara parsial berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian mobil Mitsubishi Xpander pada PT Mitsubishi Bosowa Cabang Manado.

 

Kata Kunci: people, process, physical evidence, keputusan pembelian

Downloads

Published

2024-01-23