PENGARUH WORK-LIFE BALANCE, KOMITMEN ORGANISASI DAN MOTIVASI KARYAWAN TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN PADA HOTEL SUTANRAJA AMURANG

Authors

  • Sevia Rampi Universitas Sam Ratulangi
  • Viktor P.K. Lengkong Universitas Sam Ratulangi
  • Rudy S. Wenas Universitas Sam Ratulangi

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh work life balance, komitmen organisasi, dan motivasi karyawan terhadap kepuasan kerja karyawan pad Hotel Sutranraja Amurang. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan pada Hotel Sutranraja Amurang, yang berjumlah 50 orang. Besarnya sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik total jenuh yang mengambil seluruhnya populasi menjadi sampel yaitu 50 responden. Metode penelitian menggunakan metode analisis regresi linier berganda. Analisis yang digunakan meliputi uji instrumen penelitian (uji validitas dan uji reliabilitas), analisis regresi linier berganda, uji asumsi klasik (uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji normalitas) dan uji hipotesis (uji t, uji F dan koefisien determinasi). Dengan uji ini dapat dilihat bagaimana variabel-variabel independen berpengaruh terhadap variabel dependen. Hasil penelitian ini menemukan bahwa work life balance berpengaruh positif signifikan terhadap kepuasan kerja, komitmen organisasi berpengaruh positif signifikan terhadap kepuasan kerja, dan motivasi karyawan berpengaruh positif signifikan terhadap kepuasan kerja. Work life balance, komitmen organisasi, dan motivasi karyawan berpengaruh terhadap kepuasan kerja karyawan pada Hotel Sutanraja Amurang.

 

Kata Kunci: Work Life Balance, Komitmen Organisasi, Motivasi Karyawan, Kepuasan Kerja

 

Downloads

Published

2024-03-06