Pengaruh Komunikasi, Profesionalisme dan Komitmen Organisasi Terhadap Semangat Kerja Pegawai Pada Dinas Perdagangan Kabupaten Minahasa

Authors

  • Kesya Vanesa Bolung Tondano
  • Agus S. Soegoto Universitas Sam Ratulangi
  • Yantje ` Uhing Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.v12i2.55554

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komunikasi, profesionalisme, dan komitmen organisasi terhadap semangat kerja pegawai pada Dinas Perdagangan Kabupaten Minahasa baik secara simultan maupun secara parsial. Pendekatan penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif, dengan populasi dan sampel berjumlah 46 pegawai pada Dinas Perdagangan Kabupaten Minahasa. Dalam penelitian ini data yang dianalisis menggunakan regresi linier berganda, dengan alat uji analisis yang dipakai IBM SPSS Version 26. Hasil analisa menunjukan bahwa secara simultan komunikasi, profesionalisme dan komitmen organisasi berpengaruh terhadap semangat kerja pegawai pada Dinas Perdagangan Kabupaten Minahasa. Secara parsial komunikasi berpengaruh signifikan terhadap semangat kerja pegawai, secara parsial profesionalisme berpengaruh tidak signifikan terhadap semangat kerja pegawai, dan secara parsial komitmen organisasi berpengaruh signifikan terhadap semangat kerja pegawai.

Kata kunci: komunikasi, profesionalisme, komitmen organisasi dan semangat kerja

Downloads

Published

2024-05-21