PENERAPAN METODE BIAYA-VOLUME-LABA SEBAGAI ALAT PERENCANAAN LABA JANGKA PENDEK PADA PT. AIR MANADO

Authors

  • Novita Lalensang Universitas Sam Ratulangi Manado
  • Harijanto Sabijono Universitas Sam Ratulangi Manado
  • Stanley Kho Walandouw Universitas Sam Ratulangi Manado

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.2.4.2014.6232

Abstract

PT Air Manado (PAM) adalah sebuah perusahaan  yang bergerak dalam industri penyediaan air minum. Perusahaan ini  mengolah air sumber menjadi air minum yang terbebas dari unsur-unsur  kimia yang berbahaya. Selama ini PT Air Manado  selalu mengalami kenaikan biaya setiap tahunnya. hal ini tentunya berdampak pada keuntungan yang diperoleh perusahaan akan mengalami penurunan dibanding tahun sebelumnya. Penelitian ini bertujuan  untuk menganalisis penerapan biaya-volume-laba pada PT Air Manado. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif dimana data disajikan dalam bentuk angka – angka dan tabel yang diperoleh dari penjumlahan atau pengukuran. Hasil perhitungan perbandingan proyeksi biaya perusahaan dengan proyeksi hasil analisis biaya-volume-laba maka perusahaan dapat menjamin kontinuitas usaha dan menunjang pertumbuhan pada kondisi perekonomian yang dihadapi Indonesia pada saat ini. PT Air Manado sebaiknya menggunakan metode analisis biaya-volume-laba agar dapat menyajikan berbagai informasi yang bermanfaat untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi pencapaian laba yang diharapkan.

Kata kunci: biaya, volume, laba, perencanaan

Author Biographies

Novita Lalensang, Universitas Sam Ratulangi Manado

Jurusan Akuntansi

Harijanto Sabijono, Universitas Sam Ratulangi Manado

Jurusan Akuntansi

Stanley Kho Walandouw, Universitas Sam Ratulangi Manado

Jurusan Akuntansi

Downloads

Published

2014-11-26