ANALISIS STRATEGI PROMOSI, HARGA, LOKASI, DAN FASILITAS TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN RUMAH DI CITRALAND MANADO

Authors

  • Deisita Memah Universitas Sam Ratulangi Manado
  • Altje Tumbel Universitas Sam Ratulangi Manado
  • Paulina Van Rate Universitas Sam Ratulangi Manado

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.3.1.2015.8285

Abstract

Kebutuhan pasar akan hunian mewah yang meningkat ini diimbangi pula dengan peningkatan yang membawa  pengaruh terhadap perilaku pembelian konsumen. Penjualan rumah Citraland Manado dari tahun 2012-2014 mengalami penurunan. Turunnya jumlah penjualan diakibatkan oleh keputusan pembelian rumah menurun. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh strategi promosi, harga lokasi dan fasilitas terhadap keputusan pembelian rumah di Citraland Manado secara simultan dan persial. Jenis penelitian yang digunakan dalam adalah asosiatif. Populasi penelitian sebanyak 351 pembeli rumah di Citraland selama 3 tahun terakhir dan Sampel sebanyak 78 responden yang ditarik melalui teknik Slovin. Hasil penelitian menunjukkan secara simultan variabel strategi promosi, harga, fasilitas dan lokasi berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian rumah di Citraland Manado. Secara parsial strategi promosi dan fasilitas tidak berpengaruh signifikan serta harga dan lokasi berpangaruh signifikan terhadap keputusan pembelian rumah di Citraland Manado. Manajemen di Citraland sebaiknya memperhatikan faktor Harga dan Lokasi serta memberikan kontribusi yang cukup besar terhadap keputusan pembelian rumah di Citraland Manado.

 

Kata kunci: strategi promosi, harga, lokasi, fasilitas, keputusan pembelian

Author Biographies

Deisita Memah, Universitas Sam Ratulangi Manado

Jurusan Manajemen

Altje Tumbel, Universitas Sam Ratulangi Manado

Jurusan Manajemen

Paulina Van Rate, Universitas Sam Ratulangi Manado

Jurusan Manajemen

Downloads

Published

2015-05-12