ANALISIS PERBANDINGAN SIKAP KONSUMEN TERHADAP PENGGUNAAN PRODUK SHAMPOO CLEAR DAN SHAMPOO PANTENE DI WINANGUN

Authors

  • Angelina Manossoh Universitas Sam Ratulangi Manado
  • Lisbeth Mananeke Universitas Sam Ratulangi Manado
  • Agus Supandi Soegoto Universitas Sam Ratulangi Manado

DOI:

https://doi.org/10.35794/emba.3.3.2015.9312

Abstract

Sikap seseorang merupakan konsep penting dalam mempelajari perilaku konsumen. Dengan mempengaruhi perilaku konsumen, maka para pemasar dapat mempengaruhi perilaku pembelian konsumen. Sikap yang merupakan ekspresi perasaan menyatakan rasa suka atau tidak suka, senang atau tidak senang terhadap suatu produk, dimana produk tersebut dapat berupa barang atau jasa. Sikap konsumen akan mempengaruhi pilihannya dalam membeli, dimana seseorang mempunyai sikap terhadap segala sesuatu, misalnya: pekerjaan, gaya hidup, pakaian, makanan, dan lain-lain. Tujuan Penelitian ini adalah Untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan sikap konsumen terhadap penggunaan Shampoo Clear dan Shampoo Pantene. Perbedaan Sikap Konsumen ini dilihat dari komponen-komponen sikap diantaranya adalah: Komponen Kognitif, Komponen Afektif, dan Komponen Prilaku/Konatif. Jenis Penelitian ini menggunakan penelitian komperatif yang bertujuan untuk melihat perbedaan dari variabel yang akan diuji. Objek penelitian ini adalah Konsumen dari produk Shampoo Clear dan Shampoo Pantene yang ada di Winangun yang berumur di atas 17 tahun atau sudah menikah. Penulis menggunakan analisis Uji T-Sampel Bebas (Independent Sample t-Test). Hasil penellitian menunjukkan Sikap Konsumen Shampoo Clear dan Sikap Konsumen Shampoo Pantene tidak berbeda signifikan. Manajemen perusahaan Shampoo Clear dan Shampoo Pantene sebaiknya lebih mengembangkan inovasi baru agar konsumen tidak beralih ke produk lainnya, karena saat ini banyak produk baru yang ditawarkan.

Kata kunci: sikap konsumen, komponen kognitif, afektif, prilaku

Author Biographies

Angelina Manossoh, Universitas Sam Ratulangi Manado

Jurusan Manajemen

Lisbeth Mananeke, Universitas Sam Ratulangi Manado

Jurusan Manajemen

Agus Supandi Soegoto, Universitas Sam Ratulangi Manado

Jurusan Manajemen

Downloads

Published

2015-09-02