PENGARUH PERAN PERAWAT SEBAGAI KONSELOR TERHADAP RESPON BERDUKA PASIEN HIV/AIDS DI BLU RSU PROF. DR. R. D.KANDOU MANADO

Authors

  • Chinta A. D Sepang Universitas Sam Ratulangi
  • Esrom Kanine Universitas Sam Ratulangi
  • Ferdinand Wowiling Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35790/ens.v1i1.1781

Abstract

Abstrak: Perubahan fisik serta stigma negatif di masyarakat menyebabkan tekanan psikologis pada pasien dengan HIV/AIDS berupa respon berduka terhadap penyakit, sehingga perawat diharapkan dapat membina hubungan interpersonal yang terapeutik mencakup perannya sebagai konselor. Penelitian ini mencoba mencari ada tidaknya pengaruh peran perawat sebagai konselor terhadap respon berduka  pasien  HIV-AIDS di BLU RSUP Prof. dr. R. D. Kandou Manado. Metode penelitian menggunakan pre eksperimental dengan one group pre-post test design. Responden berjumlah 15 orang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Mula-mula diukur dengan menggunakan kusioner respon berduka, selanjutnya diberikan konseling oleh perawat dalam tiga sesi pertemuan kemudian respon berduka pasien diukur lagi dengan kuisioner yang sama. Hasil Analisa data menggunakan uji Wilcoxon Signed Ranks Test(α=0,05) didapatkan Nilai probabilitas=0,001. Hal ini menunjukkan nilai p <nilai α sehingga dapat disimpulkan adanya pengaruh signifikan konseling perawat terhadap respon berduka pasien HIV/AIDS.

Kata kunci: Pasien HIV-AIDS, peran perawat sebagai konselor, respon berduka pasien.

 

 

Abstract: Physicial changes as well as the negative stigma in society causes psychological distress in patients with HIV/AIDS responses in the form of mourning of the disease, so the nurses are expected to develop a therapeutic interpersonal relationship includes her role as a counselor. This study tried to find whether or not the influence of the nurse’s role as grief counselor’s response to HIV/AIDS patients in the departement of BLU RSUP prof. Dr. R. D. Kandou Manado. The method uses pre experimental research with one group pre-post test design. Respondents totaled 15 people selected using purposive sampling technique. At first the response was measured using grieving questionnaire, than given counceling by nurse in three session later grieving response was measured again with the same questionnaire. The results of the data analysis using the wilcoxon Signed Ranks Test (a=0.05) obtained  probability value=0.0001. This  shows the value of  p <values so that we can conclude the existence of a significant effect of the rsponse of gief counseling caregiver of patients with HIV/AIDS

Keywords: HIV/AIDS patients, the role of nurses as counselors, grief responses of patients.

Author Biographies

Chinta A. D Sepang, Universitas Sam Ratulangi

Kandidat Skripsi Program Studi Ilmu Keperawatan

Esrom Kanine, Universitas Sam Ratulangi

Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran

Ferdinand Wowiling, Universitas Sam Ratulangi

Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran

Issue

Section

Articles